Bagaimana cara membibitkan ikan yang baik? sebuah pertanyaan yang cukup bagus untuk di ulas, agar kita tak terbelenggu dengan bibit ikan yang kurang sehat dan kurang baik untuk di jual, sesuai dengan intruksi badan penyuluh perikanan kabupaten gresik Bapak Syamsul Arifin yang kami padukan dengan bimbingan dari Ir. robach, saya mencoba berbagi ilmu dengan anda.

Pertama : yang harus dilakukan adalah adaptasikan benih ikan dengan air  yang baru agar ikan tidak mudah mengalami stres.
Kedua : Pemberian pakan yang teratur, untuk benih ikan, pakan yang paling baik adalah artemia atau cacing sutra, karena jenis ini adalah makanan paling digemari oleh bibit ikan dan termasuk kategori makanan alami yang berprotein tinggi. jika ada pertanyaan apakah boleh bibit ikan diberi pakan selain artemia dan cacing sutra? saya jawab boleh, sebagai pakan alternatif adalah kuning telur.
Ketiga : Setelah ikan sudah berukuran 3 centi meter pindahkan ke kolam yang lebih besar untuk menambah gerak dan mengurangi kepadatan ikan, jika terlalu padat maka ikan tidak akan tumbuh dengan baik.

Keempat : Kondisi air harus tetap terjaga, air merupakan faktor penting dalam dunia perikanan.

selamat mencoba, semoga tulisan ini bermanfaat bagi anda untuk memulai pembibitan ikan, dan saya yakin anda akan mendapatkan ilmu yang lain tentang budidaya ikan yang baik. saya mencoba berbagi ilmu sebagai referensi budidaya ikan bagi pemula.
 
Top